Jenis Bunga Hias Dan Harganya Yang Digandrungi Selama Pandemi

Cukup menarik untuk membahas mengenai jenis bunga, selama pandemi yang awal muncul pada bulan Februari sampai pada saat ini hampir kurang lebih 8 bulan, interaksi antar manusia sangat dibatasi, pergerakan dan roda ekonomi menjadi melambat karena pembatasan sosial yang ditetapkan pemerintah sehingga membatasi orang untuk berinteraksi maupun melakukan kegiatan secara bersama-sama.

Keadaan ini mengantar kepada aktivitas baru dan gaya hidup baru yang biasa pemerintah memberikan istilah New Normal, pembatasan sosial ini membuat masyarakat memilih aktifitas untuk dirumah tanpa melibatkan orang banyak dan melakukan interaksi yang lebih banyak dengan orang lain. Sehingga memilih salah satunya dengan melakukan aktifitas mempercantik rumah maupun lingkungan sekitar dengan memelihara bunga, dan menjadikan sekitar rumah layaknya taman bunga.

Tahukah kita aktifitas ini ternyata mendatangkan kesenangan yang luar biasa sensasinya sehingga untuk merogoh kocek yang cukup dalampun siap untuk dilakukan, mulai dari menyiapkan Pot sampai pada membeli bunga yang memiliki harga yang relatif mahal sampai pada pupuk untuk bunga.

Jenis Bunga Rumahan Dan harganya :

1. Aglonema 

Adalah tanaman indoor yang biasa disapa dengan nama direjeki, tanaman ini tidak terlalu menyukai sinar matahari langsung daunnya yang berwarna warni sangat menyita perhatian, saat ini banyak diburu oleh ibu-ibu untuk menghiasi taman maupun lingkungan rumah, harga bunga ini dalam satu pot di taksir sekitar 500rb - 1jt Rupiah. Sudah jauh lebih murah dibandingkan dimasa kejayaannya. Tanaman hias ini aglonema sering dijuluki sebagai 'Ratu Daun' yang paling eksotis Aglonema adalah jenis tanaman hias daun yang cukup populer. Tanaman hias ini terdiri dari 30 spesies yang tersebar luas termasuk di Negara Indonesia. Aglonema yang paling banyak dicari yang daunnya didominasi warna merah, yakni suksom jaipong dan red anjamani.

2. Gelombang Cinta / Jermani

Anthurium gelombang cinta atau jermani ini bisa dibilang rajanya dedaunan hias,bentuk daunnya yang bergelombang dan besar membuat gelombang cinta atau jermani nampak gagah dan indah apabila di pajang didepan rumah, dimasa kejayaanya harganya pernah sampai ratusan juta. Tapi saat ini harga bunga ini ditaksir 200rb-350rb perpot.

3. Adenium

Sering disebut sumbuja jepang tergolong tanaman bonsai dikarenakan batang yang terlihat besar dan gagah jika ditanam di pot bonsai tanaman ini juga indah terkihat dari bunganya, bunganya yang berwarna warni dan berbagai jenis, harganya ditaksir cukup lumayan mahal. Sekitar 500rb-1jt.

4. Sensivera

Atau yang dikenal dengan nama lidah mertua, merupakan tanaman yang elegan berdaun tebal dan tegak keatas, adalah ciri khas tanaman ini, dan apabila ditanam didalam rumah akan membersihkan rumah dari asap rokok dan polusi lainnya, harganya cukup mahal apalagi dengan jenis - jenis tertentu, ditaksir harga sekitar 250rb-1jt Rupiah.

5. Bunga Kaktus 

Bunga kaktus ini cukup digandrungi saat ini, terdapat berbagai jenis kaktus, ada kaktus lilin dan kaktus koboi yang banyak dicari orang saat ini, kaktus tergolong jenis bunga yang sangat mudah pemeliharaannya dan kaktus bisa bertahan hidup tanpa disiram selama 1 bulan. Harganya di taksir dari 50rb - 250rb Rupiah.

6. Bunga Anggrek

Bunga anggrek merupakan suatu suku tumbuhan berbunga dengan anggota jenis terbanyak, jadi tidak heran jika jenis bunga dan anggrek cukup banyak di temui, Bunga anggrek memiliki organ - organ yang cenderung tebal dan berdaging, membuatnya tahan menghadapi keterbatasan air, Jenis anggrek yang banyak dicari saat ini adalah anggrek hitam papua. Taksiran bunga anggrek saat ini sekitar 300rb-1jt Rupiah.

7. Monstera 

Memiliki tampilan yang unik, yakni bagian tengahnya berlubang, dengan kombinasi beberapa warna, menjadi daya tarik bunga yang satu ini. Salah satu tanaman hias monstera atau disebut dengan janda bolong dipatok dengan harga 100rb-1jt Rupiah. Janda bolong atau monstera variegata memang memiliki daya tarik yang istimewa.


Itulah beberapa jenis bunga yang saat ini banyak digandrungi oleh kalangan masyarakat dimasa pandemi, kita berharap pandemi ini segera berakhir, tetapi hobby untuk memperindah lingkungan dan sekitar rumah kita tidak berakhir.

Comments

  1. Mantap, bunga2 sekarang lagi ngetrandπŸ‘πŸ‘πŸ‘

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ikuti Trend pembaca kanda. πŸ˜€πŸ˜‚

      Delete
  2. Hahaha. Semoga sukses, Aamiin..

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

APPABOTTINGENG RI TANAH UGI II( PERKAWINAN DI TANAH BUGIS )

Mahar Bugis ( Dui Pappenre )

FILSAFAT ORANG BUGIS SEBELUM MERANTAU ( TIGA UJUNG )