Posts

Showing posts from April, 2015

Pengertian Kebijakan Secara Sederhana

Image
Kebijakan Adalah sebuah keputusan yang diambil oleh pemerintah atau pemegang kekuasaan yang menimbang sebuah kepentingan yang lebih luas dan atau masyarakat luas dan mengorbankan kepentingan perorangan ataupun kelompok tertentu. Setiap kebijakan tidak mampu memberikan kebahagiaan semua pihak, karena itu kebijakan diambil untuk kepentingan orang banyak atau melakukan tindakan penyelamatan untuk orang lebih banyak atau masyarakat daripada kepentingn golongan atau pribadi tertentu.

PENGERTIAN OPINI PUBLIK

Image
Opini Publik adalah sejumlah persepsi yang diekspresikan sejumlah orang mengenai isu yang menyangkut kepentingan umum. Yang bisa sangat menentukan suatu keputusan atau pilihan. Opini publik merupakan sebuah kekuatan yang bisa terbentuk dalam masyarakat yang menyangkut kehidupan sosial. Baca Juga : Opini Publik Merupakan Kekuatan Sosial Pada masa saat ini perkembangan opini publik banyak dipengaruhi oleh media massa atau media informasi lainnya yang bermetamorfosis menjadi kekuatan besar, yang mampu menggiring opini ke masyarakat sehingga masyarakat bisa terpengaruh dalam menentukan pilihan maupun pendapatnya Cara Mengetahui Adanya Opini Publik. Tahun 1965 sewaktu pembrontakan GESTAPU/PKI ada pertentangan antara  P KI dan pendukung Pancasila yang kemudian menjadi  O rde Baru. Pertentangan terjadi setelah mendengar bahwa ada pembunuhan terhadap para Jendral oleh PKI. Pembrontakan PKI (GESTAPU/PKI) berlangsung di mana-mana, akan tetapi langsung dapat ditumpas. Hal tersebut juga

FILSAFAT ORANG BUGIS SEBELUM MERANTAU ( TIGA UJUNG )

Image
Fatwa ini disampaikan oleh Arung Matowa Wajo yang fatwa tersebut dikenal dengan filsafat “ 3 (tiga ) Ujung “ yaitu : 1.        Fakanjanki cappa’ Lilamu Artinya, Pelihara Ujung lidah, 2.        Fakanjakki Cappa Kawalimu   Artinya Pelihara ujung badik, 3.        Fakanjaki Cappa Farewamu   Artinya Pelihara ujung zakar. b             Baca Juga : Falsafah hidup orang bugis 1.        Memelihara   ujung lidah, yang berrati harus berkata baik dan benar, sehingga tidak menyinggung orang lain. 2.        Memelihara ujung badik, bahwa dia tidak akan menggunakan senjatanya tanpa alasan yang kuat, sebaliknya tidak ragu-ragu menggunakan apabila kebenaran berada pilihannya, demi menjaga siriknya ( Malu ). 3.        Memelihara ujung kemaluan, yang artinya dimana perlu dan kalau memang ada jodoh dia tidak berpantang untuk mengawini orang dari suku lain, yang penting baik-baik, dan dapat hidup rukun.

FALSAFAH HIDUP ORANG BUGIS

Image
Jiwa Pelaut orang – orang bugis tersebut dilatar belakangi pula oleh pandangan hidupnya yang bebas tidak terkekang. Walaupun didaerah itu ada kerajaan, tetapi pemerintahannya tidak autokrasi, hal ini dikenal dengan ungkapan : Luka tarodatu, tak luka taroada Luka taro ada, tak luka taroang Luka taroang, tak luka taromaede Baca Juga : Mahar Bugis ( Dui Pappenre )  , Filsafat Orang Bugis Sebelum Merantau Artinya : Batal keputusan raja, tidak batal keputusan pemangku adat. Batal keputusan pemangku adat, tidak batal keputusan kepala suku, Batal keputusan kepala suku, tidak batal keputusan orang banyak. Ini cukup membuktikan bahwa jiwa demokrasi orang – orang bugis itu tinggi sekali.

OPINI PUBLIK MERUPAKAN KEKUATAN SOSIAL

Image
Opini publik merupakan salah satu kekuatan sosial yang secara langsung maupun tidak langsung dapat menentukan kehidupan sehari-hari suatu bangsa. Opini publik juga merupakan “penghubung”   bidang antara kehidupan sosial   dan kehidupan politik manusia, juga merupakan bidang antara kehidupan sebahai makhluk sosial dan warga negara suatu. Baca Juga : Pengertian Budaya , Pengertian Budaya Secara Sederhana  ,                     Pengertian Politik Secara Sederhana   Opini Publik juga biasa dimanfaatkan oleh Media Massa untuk menggiring publik dari apa nyang di opinikan, begitupun dengan para politisi mereka menggunakan opini publik untuk mencapai tujuan politiknya, serta pemerintah untuk mendapatkan dukungan masyarakat terhadap program kerjanya.

Pengertian Politik Secara Sederhana

Image
Politik ( dari bahasa yunani : Politikos yang berarti dari, untuk ata yang berkaitan dengan warga negara) Adalah sebuah proses dimana sesuatu yang berkaitan dan berkepentingan untuk masyarakat luas ataupun warga negara, sehingga dibutuhkan suatu pemerintahan, aturan serta pengawasan.

Pengertian Budaya Secara Sederhana

Image
Pengertian budaya atau kebudayaan secara sederhana adalah kebiasaan atau perilaku yang ada dalam suatu kehidupan masyarakat yang sudah menjadi kebiasaan dalam kehidupan sehari - hari maupun telah menjadi pola pikir manusia yang dijaga turun temurun dan dikembangkan sesuai zaman tanpa meninggalkan kultur maupun kearifan lokal, seperti halnya kebudayaan di Indonesia yang memiliki berbagai banyak suku dan adat tapi secara kehidupan berbudaya Indonesia Selalu menjadi Negara dengan keramah tamahanbya, sehingga menjadi budaya yang baik untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Pengertian Kehidupan Sosial Secara Sederhana

Image
Kehidupan  sosial adalah kehidupan dimana seseorang memiliki lingkungan yang saling berkaitan dengan orang lain yang saling membutuhkan, sehingga setiap orang bisa dikatakan adalah makhluk sosial. Kehidupan sosial sangat berkaitan dengan kehidupan manusia, bagaimana berinteraksi antar sesama dan bagaimana rasa kemanusiaan itu ada dan dapat dihadirkan serta diwujudkan dalam kehidupan bermasyarakat. Secara garis besar kehidupan sosial mengajarkan kita untuk saling peduli dan memperdulikan orang disekitar kita yang mungkin secara kehidupan jauh dari kata berkecukupan.  Didalam pemerintahan dikenal dengan bantuan sosial, yang menyasar kepada orang yang dianggap layak untuk diberikan bantuan serta perhatian. Sehingga negara hadir untuk warganya.
arif dinata